Ketum Papera Don Muzakir Kunjungi Pasar, Para Pedagang Siap Menangkan Prabowo Subianto Pada Pilpres 2024
Ketum Papera Don Muzakir Kunjungi Pasar, Para Pedagang Siap Menangkan Prabowo Subianto Pada Pilpres 2024

PAPERA.ID - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Pedagang Pejuang Indonesia Raya (Papera), Don Muzakir berkunjung ke sejumlah pasar tradisional di Provinsi DKI Jakarta. Salah satu dari pasar yang dikunjungi adalah Pasar Cengkareng di Jakarta Barat dan Pasar Lenteng Agung di Jakarta Selatan.

Dalam kunjungan yang berlangsung dengan penuh semangat ini, Don Muzakir didampingi oleh pengurus Papera Pusat. Mereka disambut dengan hangat oleh para pedagang di kedua pasar tersebut. 

Kunjungan ini bertujuan untuk mendengarkan langsung aspirasi dan kebutuhan para pedagang serta memahami kondisi ekonomi di tingkat pasar tradisional.

"Kami sangat menghargai peran penting pedagang tradisional dalam perekonomian negara kita. Kami ingin mendengarkan suara mereka, mengetahui permasalahan yang mereka hadapi, dan mencari solusi bersama untuk meningkatkan kesejahteraan pedagang,” kata Don Muzakir, Kamis (7/9/2023).

Selama kunjungan tersebut, Don Muzakir berdialog dengan pedagang dan mendengarkan berbagai masukan terkait tantangan yang mereka hadapi, termasuk persaingan bisnis, regulasi, dan infrastruktur pasar. 

"Kunjungan kali ini bersilaturahmi dengan para pedagang, selain itu juga sekalian melakukan pengecekan harga barang dan menampung aspirasi pedagang pasar," katanya.

Dia juga berkomitmen untuk terus memperjuangkan hak-hak pedagang dan mendukung pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tingkat lokal.

Para pedagang di Pasar Cengkareng dan Pasar Lenteng Agung mengapresiasi kunjungan Don Muzakir dan pengurus Papera Pusat. 

Mereka berharap kunjungan semacam ini akan membantu memperjuangkan kepentingan pedagang tradisional dan memperbaiki kondisi pasar.

Don Muzakir berjanji untuk terus bekerja keras demi meningkatkan kesejahteraan pedagang di seluruh Indonesia, dan akan menyapaikan pesan para pedagang ini ke Prabowo Subianto.

Kunjungan ke pasar tradisional ini adalah langkah awal dalam upaya tersebut, dan ia berencana untuk melakukan kunjungan serupa ke berbagai pasar lainnya di seluruh negeri.

Selain itu ketua Papera Jakarta Barat Suparno mengatakan, Papera juga menyapa dan silaturahmi dengan para pedagang pencinta dan pendukung Probowo Subianto Capres 2024. 

Menurutnya kunjungan Papera pusat ini menjadi semangat baru para pedangan, dan mereka menyambut sangat antusias kunjungan Ketua Umum DPP Papera Don Muzakir bersama pengurus Papera. Selain itu Para pedagang ini berharap Probowo Subianto menang pada Pilres 2024 mendatang.

“Antusiasme para pedagang terhadap Pak Prabowo sangat kental dan besar sekali, kami harapkan beliau (Prabowo Subianto) menjadi Presiden Republik Indonesia, puluhan koas bergambar pak Prabowo pun habis diminta," pungkas Suparno.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *